Tentang Kami
Tentang Kami
Kami berdiri sejak tahun 2006, pengalaman bekerja dari beberapa hotel dan restoran serta pengalaman mengajar di beberapa sekolah dan akademi perhotelan.
Layanan konsultan dan training ini hanya fokus pada usaha jasa kuliner (restoran, kafe, rumah makan, kedai). Belajar dari kasus-kasus yang ditemui ketika sedang melakukan proses training, coaching dan counseling dengan klien dan didukung oleh para praktisi profesional serta partner terpercaya, Solusi Resto semakin baik.
Solusi Resto dibidani oleh (Sony) Harsono, berpengalaman di bidang kuliner (restoran, rumah makan, kedai) sudah lebih dari 25 tahun, latar belakang pendidikan ahli madya perhotelan dan kursus-kursus yang berkaitan dengan hotelier, menjalin kerjasama dengan partner yang memiliki keahlian di bidang bisnis kuliner. Setiap profesional yang tergabung dalam team kami, memiliki pengalaman di industri bisnis kuliner dan kami memastikan bahwa investasi Anda akan dikelola oleh profesional yang bisa dipercaya.
Selain memberikan jasa konsultasi, kami juga membuka kelas inhouse training pelatihan kualitas SDM karyawan restoran/rumah makan.
Sejarah Kami
Konsultan restoran/rumah makan solusiresto.id berdiri sejak tahun 2006, dengan pengalaman bekerja dari beberapa hotel dan restoran serta mengajar di beberapa sekolah dan akademi.
Jasa konsultasi bisnis kuliner solusiresto.id dipimpin oleh (Sony) Harsono sekaligus sebagai founder, berpengalaman di bidang kuliner (restoran, rumah makan, kedai) sudah lebih dari 25 tahun, lulusan Diploma 3 perhotelan dan mengikuti beberapa kursus yang berkaitan dengan dunia kuliner (restoran/rumah makan), menjalin kerjasama dengan beberapa partner yang memiliki keahlian di bidang bisnis kuliner (restoran/rumah makan) yang saling bahu membahu dalam perencanaan dengan kualitas yang maksimal.
Kami membangun System Restaurant sebagai alat penting dalam pengelolaan restoran yang dapat diaplikasikan dengan efektif dan efisien.
Pelatihan & Produk
Konsultasi Restoran/Rumah Makan, Jasa Konsultan Restoran, Rumah Makan, Kedai, Cafe, Bar Di Jabodetabek dan Indonesia.
Pelatihan ini merupakan pelatihan basic yang berfokus kepada pemberdayaan kemampuan seluruh staff customer care dalam kaitan tugas sehari-hari. Seringkali ketidakpuasan pelanggan bukan dari produk melainkan akibat ketidaksiapan staff customer care dalam pelayanan. Pelatihan basic ini benar-benar ditekankan kepada “how to guidance” sehingga sangat praktikal dan efektif.
Tujuan dan Manfaat Pelatihan
Setelah mengikuti pelatihan setiap peserta diharapkan:
- Mempunyai mental yang kuat dalam menjalankan pekerjaan
- Melaksanakan bekerja prima: Working Excellence
- Mengimplementasikan Prinsip CARE: Creativity, Attitude, Responsibility, Empathy
- Percaya diri dan bertanggung jawab
Materi
- Basic Mentality Restaurant Staff
Membekali mental karyawan bekerja di restoran
- Personal Grooming, Appearance & Attitude
Penampilan, kerapihan dan perilaku bagi karyawan restoran
- Taking Order & Suggestive Selling in Restaurant
Tehnik mengambil pesanan dan menjual di restoran
- Handling Restaurant Guest Complaint
Cara menangani keluhan tamu di restoran
Apa yang akan terjadi jika customer kecewa dengan outlet Anda?
Melayani pelanggan sesuai dengan apa yang telah ditetapkan perusahaan sebagai standar pelayanan terbaik
Jika prinsip anda, Anda tanamkan dalam pikiran Anda, maka setiap perkataan dan perilaku Anda akan dapat memuaskan pelanggan Anda.
- Pembuatan menu/standar resep
- Perhitungan biaya (costing)
- Perhitungan harga pokok produk (HPP)
- Pengembangan konsep
- Sistem pengadaan bahan baku
- Sistem management restoran
- Perekrutan & Pelatihan SDM
- Management SDM/Man Power
- Pembuatan Standart Operasional (Procedure & Manual Guide Book)
- Konsultasi Renovasi/Perubahan/Upgrade
- Konsep restoran/kedai
- Desain Layout Kitchen & Bar
- Foto Menu & Desain
- Membantu Promosi
- Brand dan Logo
Ini adalah jasa monitoring, supervisi serta konsultasi pada kualitas produk agar tetap konsisten.
Anda dapat mewakilkan kami untuk memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh staff, menjadi wakil Anda berkaitan dengan kegiatan operasional, misalnya:
- Untuk bantu instalasi peralatan
- Mewakili Anda dalam melakukan wawancara kerja
- Supervisi staff
- Menanyakan konsumen terhadap kualitas produk baru dari resraurant Anda
- Memberi laporan kegiatan operasional di dapur dan restaurant
- Biaya per kedatangan per kedatangan
Untuk wilayah diluar Jakarta, silakan hubungi kami untuk penawaran